Eat That Sampdoria! Maaf ya, saya terlalu bersemangat. Bagaimana tidak tumpah emosi saya sudah dua pekan ini tim kesayangan saya Juventus, hampir tidak pernah menang, kalau menang pun cuma 1-0 di Liga Champion melawan Maccabi Haifa dari Israel. Hadeh.. Jantung saya sampek duk.. duk.. prar menunggu hasil dari partai Juventus vs Sampdoria.
Setelah saya mengetahui hasilnya.. Huh.. lega juga, tidak menyangka saya kalau Juventus bisa menang besar. Ini adalah rangkuman kejadian Juventus vs Sampdoria yang saya ambil dari juventus.co.id
Di menit 1 tendangan bebas diraih Juve: Diego mengumpan bola ke area penalti namun gagal diraih oleh Chiellini. Dua menit berselang bola yang diumpankan ke area oleh Giovinco disambut camoranesi yang akhirnya harus dilanggar oleh bek lawan.
Di menit 7 tendangan pojok diberikan ke Juve: Diego mengumpan bola dan diraih Melo yang mengumpankan bola ke depan gawang namun tak satupun yang dapat meraihnya. Tiga menit berselang, Camoranesi mengumpan ke Amauri yang gagal menyepak bola melalui gaya tendangan sepeda. Menit 11 Sampdoria bemain menghawatirkan karena gagal mengehntikan Giovinco untuk menusuk dari kiri dan akhirnya menyebabkan tendangan pojok dihasilkan. Diego kemudian mengumpankan bola dan disundul Chiellini sayang dapat diselamatkan kiper Castellazi.
Menit 13 Buffon menyelamatkan bola dari sepak pojok setelah disundul Ziegler. 3 menit berselang, bola umpan Diego ke Amauri terlalu jauh diumpankan dan Castelazzi tidak kesulitan menyelamatkan gawangnya.
Di menit 18 Diego bermain baik dimana Giovinco meraih bola tersebut dengan baik. 4 menit berselang, umpan manis dari camoranesi disambut Amauri namun sayang dia terperangkap offside. Menit 26, umpan Diego ke Giovinco menghasilkan sepak pojok: bola umpan Diego ke Amauri dari pojok disambut gol sundulan dan membuka keran gol tadi malam: 1-0!
Juve mendapatkan apa yang mereka inginkan setelah mendominasi permainan dari lawannya hingga 3 kali dalam kurun waktu 15 menit. Menit 29 Giovinco menembak dari luar kotak penalti dan diselamatkan oleh Castelazzi.
Selama 30 menit Juve kembali meraih tendangan bebas: tendangan bebas ditendang oleh Diego yang disambut oleh Amauri namun sayang masih meleset. Semenit kemudian, Diego menggocek dua kali dan mengumpankan bola, namun bek lawan masih dapat menghalaunya. Di menit 37, umpan manis diberikan oleh Grosso dan disambut oleh Amauri dan meleset kembali. Permainan cantik ditunjukkan Juve!
Di menit 39, tendangan bebas bagi Juventus namun tendangan Diego masih terblok oleh bek lawan. Tiga menit berselang, Amauri memasuki area lawan, umpan diberikan ke depan gawang dan Chiellini berhasil memasukkan bola ke dalam gawang: 2-0.
Di menit 45 umpan cantik diberikan oleh Camoranesi namun Castelazzi dapat mengantisipasinya. Semenit berselang tendangan Stankevisius yang sangat keras melebar di sisi gawang Buffon.
Setelah satu menit tambahan waktu babak pertama selesai kedua tim memasuki ruang ganti namun Juve bermain lebih baik diantara kedua tim.
Babak kedua bagi Juventus berlanjut sama seperti yang mereka lakukan di babak pertama. Di menit ke 2, tendangan bebas bagi Juventus: Diego mengumpankan bola dan Lucini menyelamatkan Castelazzi dari bola yang berbhaya. Semenit berselang, bola yang diumpankan oleh Camoranesi disambut Amauri setelah terjadi pelanggaran dalam kondisi menyerang.
Di menit ke 5, Melo berlari menyerang dan kerjasamanya dengan Giovinco yang masuk ke area, diumpankan oleh Camoranesi dari tengah lapangan dimana Camoranesi menghajar gawang Sampdoria dan mengubah skor menjadi 3-0. JUve terlihat sangat berbeda dan sangat beringas malam tadi.
Sampdoria berusaha membalas dan Poli menembak ke gawang dan hasilnya melebar. Semenit berselang, Poulsen masuk menggantikan Sissoko. Di menit 9 tendangan bebas bagi Samp: Chiellini menyudul bola dua kali dan Amauri mengamankan area dengan tendangan sepeda. Semenit berselang, permainan apik ditunjukkan Giovinco yang masuk ke area penalti setelah berlari dan menendang namun sayang membentur mistar.
Di menit 11 babak kedua, Grosso mencoba tendangan langsung namun Castellazzi menyelamatkan bola tersebut. Semenit berselang tendangan yang hebat dilakukan Grosso dari luar kotak penalti namun sayangnya melebar. Di menit 13, Amauri terhenti akibat dilanggar bek lawan setelah berlari ke area penalti lawan.
Di menit 16 tendangan pojok bagi Juve: Diego mengumpan bola dan diraih oleh Melo yang kembali mengumpankan bola namun sayang melebar. Semenit berselang, umpan yang dilakukan Camoranesi disambut Amauri dan menyundul bola hingga masuk ke dalam gawang: 4-0.
Dua menit berselang, Pazzini mengejutkan barisan bek Juve dan memperkecil ketertinggalan dengan skor 4-1. Inilah gol yang mengecoh Buffon di pertandingan ini. Trezeguet dan De Ceglie masuk menggantikan Amauri dan Melo di menit 20.
Di menit 23 Diego menembak bola setelah menerima umpan dari De Ceglie namun terhalang bek lawan. Tiga menit berselang, Giovinco mengumpan ke Treze dan sayangnya gagal meraih bola yang diberikan. Dua menit berselang, terdapat permainan satu dua dari Treze dan De Ceglie sayangnya terperangkap Offside.
Di menit 29 Giovinco mengumpan dan Treze menyambut bola tersebut sayang terperangkap offside lagi. 4 menit berselang, Diego merebut bola, masuk ke area namun bola dapat dicuri bek lawan di usaha terakhirnya.
Di menit 39, tendangan bebas bagi Juve: bola masuk ke area namun Treze terperangkap offside. Tiga menit kemudian, bola yang diumpankan Grosso disambut sundulan Treze dan menambah keunggulan menjadi 5-1.
Pertandingan berakhir tepat 90 menit. Dan hasilnya dapat ditebak: Juve mendominasi dan menghajar Sampdoria sehingga meraih posisi kedua. Dengan kata lain: performa bintang lima oleh Juve!
Serie A 2009/10 – Pekan 10
Stadion Olimpico Turin
Rabu 28 Oktober, 2009
JUVENTUS-SAMPDORIA: 5-1
Gol: Amauri (26), Chiellini (42), Camoranesi (50), Amauri (62), Pazzini (63), Trezeguet (87),
JUVENTUS: Buffon; Grygera, Cannavaro, Chiellini, Grosso; Sissoko (Poulsen 53), Felipe Melo (De Ceglie 65); Camoranesi, Diego , Giovinco; Amauri (Trezeguet 65). Cadangan: Manninger, Legrottaglie, Trezeguet, Immobile. Pelatih: Ferrara.
SAMPDORIA: Castellazzi; Stankevicius (Cacciatore 61), Gastaldello, Lucchini; Mannini,Zauri (Bellucci 38) Tissone (Padalino 48), Poli, Ziegler; Pazzini, Cassano. Cadangan: Fiorillo, Rossi, Cacciatore, Padalino, Franceschini, Bellucci, Pozzi. Pelatih: Del Neri.
WASIT: Rocchi from Florence.
Kartu Kuning: Sissoko (19)
Bravo Juventus.. Rebut Scudetto musim ini untuk para juventini di muka bumi ini.!
0 komentar:
Posting Komentar